[Penggunaan Website]
- Website Papan Demokrasi Digital HIMATEKTRO merupakan sebuah alternatif digital dari menempelkan kertas pada Papan Demokrasi ketika masa pandemi COVID-19. Website ini akan tidak digunakan ketika masa pandemi COVID-19 sudah berakhir secara resmi.
- Papan Digital HIMATEKTRO berada pada alamat https://pd-himatektro.my.id
- Disarankan menggunakan browser Google Chrome atau Firefox pada perangkat PC (Windows/MacOS/Linux) maupun mobile (Android/iOS) agar dapat menggunakan fitur notifikasi web (Web Push Notification), fitur ini belum tersedia untuk browser Safari pada MacOS maupun iOS.
- Disarankan menambahkan alamat https://pd-himatektro.my.id pada whitelist plugin adblocker browser, karena beberapa plugin adblocker mem-block fitur notifikasi. Website Papan Demokrasi Digital HIMATEKTRO tidak mengandung iklan.
- Website Papan Demokrasi Digital HIMATEKTRO menggunakan fitur notifikasi untuk memberikan anda update post terbaru.
- Penyampaian aspirasi maupun komentar pada post dari aspirasi warga haruslah sesuai SOP yang dijelaskan di bawah.
[Mekanisme pen-submit-an post pada Website]
Bila warga HIMATEKTRO ingin menyuarakan aspirasinya pada Papan Demokrasi Digital, warga HIMATEKTRO dapat mengirim email ke himatektroitsdpa@gmail.com dengan format:
- Subjek : Post Aspirasi Papan Demokrasi – (Nama Lengkap) – (NIH)
- Body : (Aspirasi anda)
- Attachment : Foto tanda tangan dilengkapi Nama Lengkap dan NIH pada kertas putih (disarankan menggunakan applikasi CamScanner atau sejenisnya), dan foto swafoto (selfie) anda memegang kertas tersebut. Contohnya ada pada link ini.
[SOP dari konten aspirasi pada post di website]
- Warga HIMATEKTRO dilarang untuk meng-email-kan aspirasi:
- Opini-opini yang menyinggung dan menghina suatu SARA (Hate Speech).
- Opini-opini yang membahayakan kesatuan NKRI.
- Opini-opini yang berisikan suatu advertisement/iklan suatu produk/jasa.
- Opini-opini yang hanya berupa bercandaan yang tidak ada sangkut pautnya dengan HIMATEKTRO.
- Jika anda mengirim aspirasi yang mengandung hal-hal diatas, maka aspirasi anda tidak akan di post.
- Aspirasi anda akan dipost sesegera mungkin (Batas maksimal 24 jam setelah email anda diterima). Bila aspirasi anda belum dipost, silahkan bertanya kepada anggota DPA HIMATEKTRO.
- Setelah 2 minggu, post aspirasi anda akan dihapus.
- DPA HIMATEKTRO berhak secara penuh untuk tidak mem-post aspirasi warga bila dirasa tidak sesuai SOP